Ormas GRIB Jaya (Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu) PAC Rimbo Bujang pimpinan Sunardi atau yang lebih di kenal dengan sapaan Bung Andi Landak , turut mengucapkan selamat kepada Pasangan Agus-Nazar atas keunggulan dalam Pilkada Tebo kemarin.
Hal itu ia sampaikan saat di jumpai di Markas Besar GRIB Jaya PAC Khusus Rimbo Bujang yang terletak di Jalan 28 Poros Desa Perintis Jaya Kecamatan Rimbo Bujang pada Kamis 28 Oktober 2024.
“Selamat buat Paslon Agus-Nazar atas kemenangan yang sudah di raih. Keunggulan telak ini turut membuat kami senang.
Keluarga Besar GRIB Jaya Tebo dari awal berkomitmen dukung Agus-Nazar dan siap kawal sampai pengumuman resmi pleno KPU,” Ujar Bung Andi.
Agus-Nazar berdasar rilis Quick Count Internal berhasil unggul terhadap Aston 61% berbanding 39% unggul dengan selisih lebih dari 40 ribu suara.
Pria berpostur tinggi besar ini juga berharap kedepan GRIB terus bisa bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Tebo di bawah kepemimpinan Agus-Nazar.
Untuk di wilayah Jambi Ormas GRIB Jaya Untuk struktur kepengurusan, Ketua DPD Provinsi Hairul Amri Prastio, Ketua DPC Tebo Musliadi dan Ketua PAC Rimbo Bujang Sunardi alias Andi Landak.
Ormas GRIB Jaya merupakan ormas besutan Hercules Rosario Marshal sebagai Ketua Umum dan sebagai Pembina H.Prabowo Subianto Presiden RI saat ini.
Ormas GRIB Jaya walau berafiliasi pada Partai Gerindra, yang pada Pilkada Tebo merupakan partai Koalisi pendukung Pasangan Aston, namun di Pilkada Tebo GRIB berkomitmen dukung Paslon Agus-Nazar.(soer)
Tinggalkan Balasan