Polres Tebo Bersama Pemda Tanam Jagung Serentak Dukung Ketahanan Pangan

Tebo – Dalam upaya mendukung program pemerintah untuk meningkatkan ketahanan pangan nasional, Polres Tebo bersama Pemerintah Kabupaten Tebo melaksanakan kegiatan penanaman jagung serentak seluas 1 juta hektare. Kegiatan ini dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia, termasuk di lahan belakang kantor Desa Tegal Arum, Kabupaten Tebo, pada Selasa, 21 Januari 2024.

Di lokasi Desa Tegal Arum, lahan yang digarap mencapai 6,6 hektare, sementara total keseluruhan lahan yang dimanfaatkan untuk penanaman jagung di Kabupaten Tebo mencapai 78 hektare. Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Kapolres Tebo, AKBP Dr. I Wayan Arta Ariawan, S.H., S.I.K., M.H., bersama Penjabat Bupati Tebo, Dr. H. Viarial Adhi Putra, ST., MM, serta diikuti oleh para pejabat utama Polres Tebo, OPD Pemda Tebo, perangkat Desa Tegal Arum, dan kelompok tani masyarakat setempat.

Sebelum memulai penanaman, kegiatan diawali dengan zoom meeting bersama Kapolri, Menteri Pertanian, dan Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi. Hal ini menunjukkan pentingnya sinergi antara pemerintah pusat dan daerah dalam upaya mewujudkan ketahanan pangan nasional.

Kapolres Tebo, AKBP Dr. I Wayan Arta Ariawan, dalam sambutannya menyampaikan, “Kegiatan penanaman jagung serentak ini merupakan bentuk komitmen Polri dalam mendukung program pemerintah untuk meningkatkan ketahanan pangan. Kami berharap dengan adanya kegiatan ini, dapat meningkatkan produksi jagung di Kabupaten Tebo dan pada akhirnya dapat berkontribusi pada ketahanan pangan nasional.”

Lebih lanjut, Kapolres juga menekankan pentingnya kerjasama antara Polri, pemerintah daerah, dan masyarakat dalam mewujudkan program ini. “Kami mengajak seluruh pihak untuk bersama-sama mensukseskan program ini. Mari kita tanamkan semangat gotong royong dalam upaya mewujudkan ketahanan pangan,” ujarnya.

Baca Juga:  Satresnarkoba Polres Tebo Berhasil Tangkap Residivis Bandar Narkoba, Sita Barang Bukti Sabu Seberat 1,61 gram

Dengan dilaksanakannya kegiatan penanaman jagung serentak ini, diharapkan dapat meningkatkan produksi jagung di Kabupaten Tebo dan memberikan kontribusi positif terhadap upaya pemerintah dalam mewujudkan ketahanan pangan nasional.(Tim)