Kabarjambi.id – Tebo

Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 27 Tebo yang beralamat di Desa Tegal Arum Kecamatan Rimbo Bujang bakal hadirkan kegiatan SMPN 27 TEBO EXPO di bulan Mei mendatang, tepatnya pada 3 Mei 2025.

 

Gelaran SMPN 27 TEBO EXPO ini menjadi ajang lomba  menunjukkan bakat dan kreatifitas anak didik tingkat SD/ MI (Sekolah Dasar / Madrasah Ibtidaiyah) se Kabupaten Tebo, dengan mengusung tema ” Bersama SMPN 27 Menuju Tebo Maju”.

 

Adapun jenis Cabang yang diperlombakan adalah:

1. Olimpiade Sains

2. LKBB

3. Tari Semaphore

4. Senam Kreasi (7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat)

5. Sholawat

6. Puisi.

 

Kepala Sekolah SMPN 27 Tebo, Warisno Diana, S.Pd, menuturkan jika kegiatan Expo disekolahnya sebagai bentuk menyalurkan kreatifitas anak didik dan juga sekaligus mempromosikan SMPN 27 jelang tahun ajaran baru kepada anak anak SD/MI yang ingin melanjutkan ke Sekolah Menengah.

 

“Kita ingin sekaligus mempromosikan dan menunjukkan bahwa SMPN 27 pilihan tepat bagi anak anak SD/ MI yang ingin melanjutkan sekolah. SMPN 27 sekolah berprestasi dan upaya itu kita tunjukkan dengan penerapan 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat dalam keseharian”, ujar Bu Kepsek.

 

7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat sendiri adalah program yang di gagas Kemdikdasmen ( Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah) sebagai tonggak pentingdalam upaya menciptakan  Generasi Emas Indo esia menuju tahun 2045.

 

Dengan Program 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat, yaitu Bangun pagi, Beribadah, Berolahraga, Makan Sehat dan Bergizi, Gemar Belajar, Bermasyarakat dan Tidur Cepat, tercipta bukan saja anak yang memiliki akademis yang baik ,juga terbentuk karakter dan kepribadian yang bagus untuk kemajuan anak didik.

 

Baca Juga:  Konsorsium Lingkungan Hidup Kabupaten Tebo Sorot Keberadaan PT AMI di Desa Muara Kilis, Ini Masalahnya

Menurut Kepsek Warisno Diana , SMPN 27 memiliki fokus dan konsen pada penerapan 7 Kebiasaan anak Indonesi hebat di lingkungan sekolah dan juga menjalin komunikasi dan sosialisasi kepada wali murid agar juga menerapkannya saat berada di rumah.

 

Acara SMPN 27 TEBO EXPO, rencana di gelar pada tanggal 3 Mei 2025 dari jam 08.00 sampai dengan selesai, dan Kepada Sekolah Dasar maupun Sekolah Ibtidaiyah se Kabupaten Tebo untuk dapat berkompetisi dan dapat menghubungi Panitia di nomor 0822 1784 5272.(Soer).