Kabarjambi.id – Tebo

Perayaan lebaran umat Islam selalu di rayakan dengan merajut dan menyambung tali silaturahim antara sanak famili, antara keluarga dan antar tetangga dengan saling menyambangi satu sama lain.

 

Momen idul Fitri menjadi saat untuk makin mempererat tali persaudaraan dan juga saling maaf memaafkan diantara sesama.

 

Tradisi ini menjadikan mobilitas masyarakat di jalanan menjadi meningkat karena banyak dari mereka melakukan perjalanan untuk saling kunjung ,baik yang rumahnya berdekatan maupun yang berjauhan.

 

Pemdes Purwodadi Unit 4 Rimbo Bujang, tanggap dan respon atas situasi tersebut dan kemudian melakukan aksi nyata untuk memberikan rasa aman dan nyaman di jalanan untuk menyambut Idul Fitri 1446 H ini dengan melakukan gotong royong Bakti Sosial  memperbaiki jalan dengan menambal jalan yang berlobang.

 

Di sepanjang jalan raya arah Rimbo Bujang – Tebo yang melintasi jalan di Desa Purwodadi, Warga desa di motori oleh Pemdes, Karang Taruna dan BPD bahu membahu memperbaiki jalan dan menambal lobang di jalan menggunakan semen dan pecahan batu.

 

Kamis, 27 Maret 2025, di mulai sekitar pukul 15.00, di bawah terik matahari dan keadaan berpuasa, Gotong royong bertajuk “BAKTI SOSIAL PURWODADI PEDULI NEGERI” tersebut di laksanakan sebagai bentuk kepedulian warga desa Purwodadi terhadap keselamatan  pengguna jalan pada hari lebaran nanti.

 

Sekdes Purwodadi, Hendri Mai Barata,S.H, mengatakan, “Kami pihak Pemdes bersama Karang Taruna dan BPD di dukung masyarakat berinisiatif menambal lobang di jalanan mengingat Hari Raya Idul Fitri banyak orang melintas, jangan sampai malah mendapat musibah karena kondisi jalan yang berlobang”, ujarnya.

 

Kepedulian ini patut menjadi contoh bagi warga Desa lain yang perlintasan jalannya banyak lobang dan hancur untuk dapat peduli dan berinisiatif memberikan kenyamanan meminimalisir kecelakaan akibat jalan rusak tanpa menunggu perbaikan dari Pemda atau Pemprov setempat yang entah kapan memperbaiki kondisi jalan yang kian hancur.(Soer).

Baca Juga:  Rapat Warga Desa Sungai Pandan Tuntut Pencopoton Kades dan Bendahara Desa, Bahkan Sudah Terlapor di Kejari Tebo